BOGOR – Alumnus Institut Pertanian Bogor (IPB) University, Yurdi Yasmi, resmi menjabat sebagai Direktur Divisi Produksi dan Perlindungan Tanaman di organisasi pangan dan pertanian dunia, Food and Agriculture Organization (FAO). Penunjukan Yasmi menjadi momen bersejarah karena untuk pertama kalinya Indonesia diwakili di posisi penting dalam lembaga di bawah naungan Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB).
Sebelumnya, Yasmi pernah menjabat Wakil Kepala Perwakilan FAO untuk Benua Afrika yang berkedudukan di Accra, Ghana. “Saya yakin dapat bekerja sama dengan berbagai pihak untuk membantu 194 negara anggota FAO meningkatkan produksi pangan yang efisien, inklusif, tangguh, dan berkelanjutan,” ujar Yasmi dalam keterangannya, Kamis (19/12/2024).
Dalam peran barunya, Yasmi bertanggung jawab memimpin dukungan FAO kepada negara anggota dalam transisi menuju sistem produksi tanaman berkelanjutan. Dia juga berperan penting dalam mencapai tujuan pembangunan berkelanjutan (Sustainable Development Goals/SDGs). Bersama mitra dan enam tim divisinya, Yasmi akan menangani tantangan besar seperti perubahan iklim dan konflik yang memengaruhi sistem pertanian pangan global.
“FAO memfasilitasi penggunaan teknologi inovatif, praktik berbasis sains, dan kebijakan berbasis bukti untuk meningkatkan efisiensi, inklusivitas, ketahanan, dan keberlanjutan sistem pertanian tanaman,” jelas Yasmi.
Baca Indrawati Oey : Profesor Pangan Andalan Selandia Baru
Yasmi memiliki pengalaman panjang internasional dan pernah menduduki posisi penting di berbagai lembaga seperti Institut Penelitian Padi Internasional (IRRI), Pusat Agroforestri Dunia (ICRAF), dan Pusat Masyarakat dan Hutan (RECOFTC). Yasmi juga memimpin proyek di lebih dari 20 negara, termasuk Afghanistan, Bangladesh, Kamboja, Korea Utara, Fiji, Ghana, Myanmar, Samoa, dan Timor Leste.
Baca : Himpitan Peternak Cilebut-Bogor, Makan Bergizi Gratis, dan Impor Sapi Perah (Bagian I)
Dia menyelesaikan pendidikan Doktor dan Magister di Universitas Wageningen, Belanda, serta meraih gelar Sarjana Sains dari IPB. “Saya sangat antusias dengan tanggung jawab baru ini dan memahami skala pekerjaan yang harus diselesaikan,” tutup pria kelahiran Desa Tanjung Jati, Payakumbuh, Sumatra Barat.
Dia juga aktif dalam berbagai organisasi seperti pernah Wakil Presiden Indonesian Diaspora Network Global, Presiden Diaspora Indonesia di Thailand, Ketua PPI Belanda, dll. Alumi pertukaran pelajar AFS ini juga pernah sebagai Mahasiswa Teladan Nasional dari IPB dan Siswa Teladan SMP mewakili Sumatra Barat. Selamat bertugas Dr Yurdi Yasmi semoga semakin mengharumkan nama Indonesia di kancah dunia. [HA-IPB]